Hasil Indonesia Masters 2023. Sempat Menangi Gim Pertama, Apriyani/Fadia Akhirnya Terhenti

- Jumat, 27 Januari 2023 | 21:30 WIB
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti terhenti di perempat final IIndonesia Masters 2023 (PBSI)
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti terhenti di perempat final IIndonesia Masters 2023 (PBSI)

JAKARTA, suaramerdeka-wawasan.com – Satu-satunya ganda putri Indonesia di perempat final Daihatsu Indonesia Masters 2023, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, akhirnya terhenti.

Apriyani/Fadia akhirnya harus rela jadi penonton usai ditaklukkan oleh pasangan Thailand, Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand) lewat pertandingan rubber game.

Penampilan Apriyani/Rahayu saat menghadapi Jongkolphan/Rawinda sebenarnya di awal suudah baik. Mereka mampu memenangi gim pertama dengan 21-16.

Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2023. Jonatan Christie dan Chico Aura Dwi Wardoyo ke Semi Final. Ini Dia Lawannya

Sayangnya, performa apik itu gagal dipertahankan di gim kedua dan ketiga. Di dua gim berikutnya ini Apriyani/Fadia gagal meraih kemenangan.

“Pertandingan hari ini berjalan cepat, tadi di poin-poin terakhir game ketiga, kami kurang tenang dan banyak mati sendiri. Jadi mereka lebih percaya diri di poin-poin akhir,” kata Fadia.

Di gim kedua, Apriyani/Fadia hanya mendapatkan 17 poin, sedangkan di gim terakhir hanya memperoleh 18 poin, sehingga skor akhir 16-21, 21-17, dan 21-18.

“Betul kata Fadia, di poin-poin terakhir kami kurang tenang dan pada akhirnya mereka percaya diri lagi karena mengambil satu poin pas 17-16. Kami terus belajar, memang hari ini harinya mereka. Kalau ditanya kecewa, rasa kecewa pasti ada,” kata Apriyani.

Dari hasil ini juga dipastikan Apriyani/Fadia tak berhasil menyamai pencapaian mereka tahun lalu. Pada Indonesia Masters 2022, keduanya finis sebagai runner up setelah kalah dari pasangan China, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan.

Baca Juga: Jelang Perempat Final Indonesia Masters 2023. Fajar/Rian Siap Fight, Jafar/Aisyah Siap Buat Kejutan Lagi

“Dari hasil hari ini, kita sudah tahu lagi di mana letak kekurangan kami. Jadi kekalahan ini akan kami jadikan motivasi,” lanjutnya.

Apriyani/Fadia tak bisa menyembunyikan kesedihannya atas hasil yang diraihnya di Istora Senayan, Jakarta kali ini. Apalagi di bulan Januari ini, keduanya masih belum bisa meraih hasil maksimal.

Di Malaysia Open 2023 lalu, Apriyani/Fadia terpaksa mengundurkan diri di babak semi final karena Fadia mengalami cedera.

Keduanya pun tak berhasil mempertahankan gelar juara di Kuala Lumpur, Malaysia. Cedera Fadia juga membuat keduanya batal bermain di India Open 2023.

Kini di hadapan publik sendiri, Apriyani/Fadia juga harus kalah lebih awal. “Ya, bukan hanya penonton yang ada di sini. Kami pun sedih lah dengan hasil ini. Tapi kami tetap terus mau belajar, terus mau berprestasi, kita harus ada mental seorang juara juga di sini.’’

Halaman:

Editor: Didik Saptiyono

Tags

Terkini

Resmi. Zainudin Amali 'Hanya' Ngurus Sepakbola

Jumat, 17 Maret 2023 | 00:04 WIB
X