Miris! Anak Lilis Karlina yang Masih SMP Menjual dan Mengedarkan Narkoba

- Selasa, 14 Maret 2023 | 20:54 WIB
Kapolres Purwakarta AKBP Edwar Zulkarnain tengah memberikan keterangan terkait penangkapan anak Pedangdut Lilis Karlina  (tangkapan layar YouTube)
Kapolres Purwakarta AKBP Edwar Zulkarnain tengah memberikan keterangan terkait penangkapan anak Pedangdut Lilis Karlina (tangkapan layar YouTube)

PURWAKARTA, suaramerdeka-wawasan.com – Sebuah berita mengejutkan datang dari Purwakarta, dimana Polres Purwakarta menangkap RD (15) karena terbukti menjual dan mengedarkan narkoba.

RD adalah anak dari Pedangdut Senior Lilis Karlina. Dan yang membuat miris, RD masih duduk di bangku Sekolah Menengah Pertama alias SMP.

"Pelaku yang masih duduk di bangku SMP kelas 3 ini membeli obat tersebut secara online, kemudian dia jual kembali secara online dan secara langsung kepada pembeli,’’  Kapolres AKBP Edwar Zulkarnain kepada media dalam konferensi pers, Selasa, 14 Maret 2023.

Baca Juga: Irish Bellah Akhirnya Jenguk Suaminya. Ini Harapannya ke Depan

RD bukan hanya menjual, tetapi juga diduga mengedarkan dan mengendalikan karena ia memiliki anak buah yang bertindak sebagai kurir. Dan hebatnya, kurir dia ini justru sudah berusia katagori dewasa.

Namun dalam konferensi pers ini, RD tidak ikut ditampilkan di depan awak media, namun hanya kurirnya yaitu I (26) yang juga sudah ditangkap oleh polisi.

 ‘’Dia mengendalikan pengedar usia dewasa, sasarannya ada pelajar dan usia dewasa," tambah Kapolres.

RD ditangkap di kediamannya di Ciwareng Purwakarta. Dan dalam penangkapan RD ini turut diamankan barang bukti berupa 925 butir obat hexymer, 740 butir obat tramadol, dan 200 butir obat trihexyphenidyl.

Kini, status hukum RD adalah pelaku, setara dengan tersangka. Penyebutan pelaku ditujukan untuk tersangka yang masih di bawah umur.

Baca Juga: Ammar Zoni Sudah Membeli Sabu Tiga Kali Sebelum Ditangkap

RD dan I kini harus dijerat dengan Pasal 196 Undang-undang RI No 36 Tahun 2009 tentang kesehatan.

Sedangkan Lilis Karlina telah menjenguk sang putra di Mapolres Purwakarta pada Senin, 13 Maret 2023 kemarin.

Editor: Didik Saptiyono

Tags

Terkini

X