PURWOKERTO, suaramerdeka-wawasan.com - Tak kuat menahan beban banyaknya pengunjung, lantai tiga sebuah kafe di Jalan Prof Dr Hr Boenyamin, Kelurahan Bancar Kembar, Purwokerto Utara, Kabupaten Banyumas, ambrol.
Peristiwa yang terjadi pada Kamis sore, 4 Agustus 2022 itu, mengakibatkan sejumlah pengunjung terjatuh dari lantai tiga kafe tersebut terjun ke lantai dua.
Tak ada korban jiwa dalam kejadian itu, namun sejumlah pengunjung mengalami cedera, bahkan ada beberapa yang harus menjalani rawat inap di rumah sakit.
Baca Juga: Vivi Kabarkan Putus dengan Pemain PSIS Semarang Alfeandra Dewangga, Diduga Selingkuh?
''Lantai tiga ambrol, sekitar 30 sampai 50 orang pengunjung terjatuh, cuman korbannya sedikit,'' kata Rohman, salah satu karyawan kafe tersebut kepada wartawan, usai kejadian.
Menurutnya insiden itu terjadi sekitar pukul 17.00 WIB, saat pengunjung kafe cukup banyak, lantaran lantainya berbahan kayu sehingga tidak kuat menahan beban dan akhirnya jebol.
''Lantai tiganya pakai kayu yang gede-gede, cuman karena mungkin pengunjung over nggak kuat kayunya, kejadian sekitar jam 5 sore'' jelasnya.
Baca Juga: Kasus Meme Stupa Candi Borobudur, Tersangka Roy Suryo Dijadwalkan Diperiksa Lagi Pagi Tadi
Secara terpisah, Kepala RST Wijayakusuma Purwokerto, Letkol Ckm dr Ayiq Mahmud mengatakan, ada tujuh pasien dari insiden ambrolnya lantai kafe itu yang dilarikan ke tempatnya.
Dia menyebut, dua pasien mengalami luka serius, dan harus menjalani operasi.
''Tujuh orang korban, ada dua pasien nanti yang akan kita kerjakan malam ini, karena kondisinya sudah bengkak sekali. Jadi, kita tidak mau menunda terlalu
Baca Juga: Tiga Pencuri Spesialis Rumah Kosong Dibekuk Polres Batang, Sempat Viral di Medsos
lama kalau puasanya cukup, nanti malam jam 9 kita ambil tindakan operasi,'' jelas Ayiq.
Menurutnya, Untuk pasien yang lain hanya mengalami luka biasa, sehingga bisa langsung dipulangkan.
Saat ini, kata dia, tersisa tiga pasien, dan dua di antaranya mengalami luka serius hingga menjalani rawat inap.