JAKARTA, suaramerdeka-wawasan.com - Liga 2 2022 2023 akan segera bergulir. Kompetisi kasta kedua di Indonesia ini akan kick off 28 Agustus 2022 mendatang.
Kompetisi ini akan diikuti oleh 28 klub se-Indonesia empat diantaranya adalah klub dari Jawa Tengah yaitu Ersiapan Jepara, Persipa Pati, PSCS Cilacap dan Persekat Tegal.
Lantas berapa tim yang akan promosi dan berapa yang akan terdegradasi?
Baca Juga: Kejutan. Stadion Joyokusumo Pati Lolos Verifikasi dan Siap Jadi Home Base Persipa Pati
"Sesuai dengan keputusan dari PSSI, nantinya akan ada tiga tim yang promosi ke Liga 1 2023 2024 dan delapan tim yang terdegradasi ke Liga 3 2023 2024,” kata Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno.
Secara keseluruhan, seperti juga diunggah di media sosial PT LIB, PT LIB menggelar Educational Competition Workshop pada 18-19 Agustus 2022.
Agenda itu meliputi workshop untuk Security Officer (SO), Media Officer (MO), General Coordinator (GC), Local Organizing Committee (LOC) dan Marketing officer.
Baca Juga: Liga 2: Persijap, Persipa, PSCS, dan Persekat Satu Wilayah dengan Persela Lamongan
Seluruh perwakilan dari kontestan Liga 2 2022 2023 diundang di hajatan yang dilaksanakan secara virtual tersebut.
Dalam managers meeting juga dijelaskan tentang kewajiban klub secara keseluruhan. Contohnya menyediakan gerai vaksin di stadion pada hari pertandingan.
"Khusus yang satu ini, kami mohon LOC berkoordinasi dengan TNI, Polri, pemda dan Satgas Covid-19 setempat," pungkas Sudjarno.
Baca Juga: Belum Terkalahkan hingga Pekan Kelima Liga 1, Madura United di Puncak Klasemen