SEMARANG, suaramerdeka-wawasan.com – Setelah bertahun-tahun menjalin hubungan, Pemain PSIS Semarang, yang juga pemain Timnas, Sierra Leone, Alie Sesay akhirnya memutuskan untuk menikahi tunangannya Doria.
Ia mengunggah kabar gembira itu di akun instagramnya, @Alie_sesay1 pada 22 Mei 2022 lalu. Tak ada caption muluk-muluk seperti puisi atau semacamnya. Sesau hanya menulis ‘’Mr & Mrs’’ dengan emoticon hati dan gembok.
Ada tiga gambar yang diunggah oleh Sesay dalam pernikahannya itu. Foto-foto itu menggambarkan kesederhanaan acara pernikahan mantan pemain Persebaya Surabaya itu.
Baca Juga: PSIS Semarang Awali Piala Presiden 2022 Melawan Persita Tangerang. Ini Kata Liluk
Sebagai seorang bintang yang pernah bermain untuk Leicester City, Inggris, kabar ini juga dimuat oleh portal lokal, www.sierraloaded.sl dan www.salonevybz.com.
Acara pernikahan Sesay dan Doria digelar di taman sebuah pedesaan Froyle di Inggris. Foto-foto mesra ia dengan Doria di instagram itu juga kemudian diunggah beberapa portal tersebut.
Yang menarik, meski baru menikah, Sesay harus rela meninggalkan Doria untuk pulang ke Sierra Leone untuk memperkuat Timnas menghadapi Nigeria dan Guinea-Bissau di kualifikasi Piala Afrika.
Alie Sesay lahir di London, 2 Agustus 1994, adalah bek tengah untuk klub Liga 1 PSIS Semarang, sebelumnya ia bermain untuk Persebaya Surabaya.
Bersama Timnas Sierra Leone Dia telah memiliki 8 caps. Ia sendiri bergabung dengan Leone Stars –julukanTimnas Sierra Leone dari 2014-2020 tanpa gol namun sangat proaktif dalam membela negara tercinta Sierra Leone.
Dan kali ini, setelah tak ada pertandingan selama pandemi, untuk kesekian kalinya ia dipanggil lagi Timnas Sierra Leone untuk menghadapi Nigeria dan Guinea-Bissau di kualifikasi Piala Afrika.